Ahmadiyah Cibeureum Peringati Tasyakur 117 Tahun Khilafah Ahmadiyah

Ahmadiyah Cibeureum Peringati Tasyakur 117 Tahun Khilafah Ahmadiyah

Masroor Library – Bogor (25/05/2025). Jemaat Muslim Ahmadiyah Cibeureum memperingati Tasyakur 117 Tahun Khilafah Ahmadiyah di Masjid Baitul Basith (Cibeureum, Cibungbulang – Kab.Bogor) pada hari Minggu, 25 Mei 2025.

Pada acara yang dihadiri sekitar 40 orang Jamaah tersebut, Mln.Iman Mubarak Ahmad sebagai Muballigh Jemaat Muslim Ahmadiyah Cibeureum menjelaskan bahwa Khilafah Ahmadiyah berdiri setelah wafatnya Pendiri Jemaat Muslim Ahmadiyah, Hadhrat Mirza Ghulam Ahmad, tepatnya pada tanggal 27 Mei 1908.

Lebih lanjut, Muballigh asal Kota Cirebon tersebut menjelaskan bahwa, Khilafah Ahmadiyah ini tidak berpolitik dan tidak ada rencana untuk mengkudeta pemerintahan atau merebut wilayah kekuasaan negara manapun. Melainkan, Khilafah Ahmadiyah ini berjuang dalam bidang Dakwah Islam dengan mengedepankan nilai-nilai perdamaian dan kemanusiaan.

Acara tersebut pun dihadiri oleh Ust.M.Rizal Aris, yang merupakan Presidium Jaringan Gusdurian Bogor Raya dan Deasy Irawan, yang merupakan seorang Peneliti.

Dalam kesempatan tersebut, Ust.M.Rizal Aris mengakui bahwa Jemaat Muslim Ahmadiyah dibawah bimbingan seorang Khalifah telah memberikan kontribusi kepada Indonesia, berupa pemikiran, sosial dan toleransi.

Selain itu, menurut beliau, kontribusi Jemaat Muslim Ahmadiyah kepada dunia Internasional pun nampak nyata dalam bidang Dakwah Islam, kemanusiaan dan ilmu pengetahuan.

Disusun Oleh:
Mln. Iman Mubarak Ahmad

Tags: , , ,

No Responses

Tinggalkan Balasan