Masroor Library – Setelah menyimak bersama Khutbah Jum’at yang disampaikan oleh Khalifah Jamaah Muslim Ahmadiyah, Hadhrat Mirza Masroor AhmadATBA dari Masjid Mubarak, Islamabad (Tilford, Inggris) melalui siaran Muslim Television Ahmadiyya, para Pengurus dan anggota Jemaat Ahmadiyah Ciherang menggelar acara Dinner Party atau santap malam bersama di kompleks Masjid Al-Falah, yang berlokasi di Kelurahan Ciherang, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor Jumat 18 Agustud 2023.
Acara yang juga dihadiri oleh Mln.Yayat Hidayatullah (Mubalig Jemaat Ahmadiyah Ciherang) dan Mln.Iman Mubarak Ahmad (Mubalig Jemaat Ahmadiyah Cibinong) tersebut dilaksanakan sebagai rangkaian dari mensyukuri nikmat Kemerdekaan Republik Indonesia, yang mana sehari sebelumnya tepatnya tanggal 17 Agustus 2023 seluruh Bangsa Indonesia merayakan Hari Kemerdekaannya yang ke-78 tahun.
Dalam kesempatan tersebut Ketua Jemaat Ahmadiyah Ciherang, Taofik Sofyan menjelaskan bahwa Jemaat Ahmadiyah Ciherang mengisi Hari Kemerdekaan dengan berbagai kegiatan, salah satunya membagikan paket sembako kepada masyarakat sekitar.
Ia berharap bahwa dengan dilaksanakannya seluruh rangkaian acara tersebut dapat mempererat rasa persaudaraan, baik antara anggota Jemaat Ahmadiyah ataupun dengan masyarakat sekitar.
Taofik Sofyan pun mendorong kepada Para Khuddam atau Pemuda Ahmadiyah agar sesering mungkin mengadakan ruang-ruang perjumpaan semata-mata untuk lebih mempererat rasa persaudaraan. Terlebih Para Pemuda Ahmadiyah pun telah mengikrarkan janji bersama untuk senantiasa mengabdi kepada Agama Islam serta kepada Nusa dan Bangsa.
Disusun oleh
Mln. Iman Mubarak Ahmad
Jemaat Ahmadiyah Cibinong Kab. Bohor
Related Posts
Jemaat Ahmadiyah Cibinong Laksanakan Shalat Istisqo
Kunjungan Akademik Darjah Mubasyir, Membiasakan Mahasiswa Aktif Berfikir
Pengurus Jemaat Ahmadiyah Cibinong Adakan Kegiatan di Kaki Gunung Salak
Studium General Perdana Jamiah | Hadirkan Peneliti Ahmadiyah dari Muhammadiyah
Kunjungan Akademik Jamiah Darjah Khamisah | Upaya Meningkatkan Wawasan Keilmuan dan Rabtah
No Responses