Sadr MKAI Inginkan Papua Barat Hadir di Acara Ijtima

Sadr MKAI Inginkan Papua Barat Hadir di Acara Ijtima
"Merupakan suatu motivasi bagi para khuddam lainnya bila ada khuddam dari Papua Barat yang hadir dalam Ijtima Nasional. Bahkan, itu akan menjadi sesuatu yang mengherankan bila ada peserta lomba dari Papua Barat"

Masroor Library – Manokwari, Papua Barat [20/3]. Hujan lebat mengguyur kawasan KODAM XVIII/Kasuari, Arfai, Manokwari, Papua Barat, Minggu (20/3) pagi itu. Hujan itu turun hanya sesaat setelah mobil Hi-Lux –milik Ketua JAI Manokwari– yang membawa Sadr MKAI meluncur ke arah Bandara Rendani. Dipastikan, rombongan pengantar yang berada di bak terbuka akan basah kuyup oleh air hujan.

Sesuai dengan agenda, hari ketiga itu memang Sadr MKAI akan bertolak ke Daerah Papua melalui Jayapura. Penerbangan yang hanya pagi ke Jayapura menyebabkan keberangkatan harus lebih awal lagi. Tepat pukul 06:00 WIT, rombongan pun bergerak ke jalan raya dimana mobil berwarna putih itu berada.

Sebelumnya, Shalat Tahajud berjemaah juga dilaksanakan di Rumah Dinas Mubalig (RDM) Mubalig Daerah Papua Barat dengan imam Mln. Hamidin. Selama 30 menit shalat tahajud dilaksanakan sebelum kumandang adzan Shubuh oleh salah seorang khuddam asal Manokwari Selatan menggema ke seantero ruangan. Shalat Shubuh diimami langsung oleh Mubalig Daerah.

“Berdasarkan database yang dimiliki di Papua Barat, khususnya terkait khuddam, prospeknya cukup bagus. Bila mereka dapat dibina dengan baik, maka jatidiri mereka sebagai Ahmadi tentu akan sangat berkembang. Bila 50% saja dari semua anggota khuddam seperti itu maka akan terjadi perubahan besar di Papua Barat,” harap Mubalig Daerah Papua Barat yang sudah 20 bulan itu tinggal di Manokwari.

Lain halnya dengan Sadr MKAI, sekali lagi khuddam nomor satu di Indonesia itu mengharapkan agar ada khuddam Papua Barat yang hadir ke acara Ijtima Nasional, akhir September 2022 atau awal Oktober 2022 mendatang.

“Apalagi yang hadir itu adalah khuddam asli Papua langsung,” tegasnya.

Setelah itu hadirin melakukan doa bersama dan foto bersama di ruang tengah dan ruang tamu. Sarapan pagi pun disediakan tepat pukul 05:30 WIT. Seperti rumbai kepala sayap burung cenderawasih, Mubalig Daerah Papua Barat juga menghadiahkan noken kulit kayu dok dok khas Papua kepada Sadr MKAI. Selamat perjalanan ke Daerah Papua, Sadr MKAI. []

Disusun oleh:
Mln. Dr. Rakeeman R.A.M. Jumaan
Mubalig Daerah Papua Barat

Tags: ,

No Responses

Tinggalkan Balasan